Tampilkan di aplikasi

Buku Marja hanya dapat dibaca di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.

Kasyf 'Ulum Al-Akhirah

Berwisata ke Alam Ruh

1 Pembaca
Rp 25.000 15%
Rp 21.250

Patungan hingga 5 orang pembaca
Hemat beli buku bersama 2 atau dengan 4 teman lainnya. Pelajari pembelian patungan disini

3 Pembaca
Rp 63.750 13%
Rp 18.417 /orang
Rp 55.250

5 Pembaca
Rp 106.250 20%
Rp 17.000 /orang
Rp 85.000

Perpustakaan
Buku ini dapat dibeli sebagai koleksi perpustakaan digital. myedisi library

Imam al-Ghazali, sejak awal rupanya membaca gelagat zaman. Jauh hari Hujjatul Islam setidaknya melalui buku ini mengajak kita berziarah ke alam gaib, kehidupan di balik kehidupan kita. Mulai dari kehidupan ruh dari rahim, saat ruh keluar dari badan, beragam proses kematian, kehidupan di alam kubur, kedahsyatan akhir zaman, tiupan terompet Isrâfîl, kebangkitan manusia dari kuburnya, pertolongan (syafa‘at), di bawah penantian panjang, penimbangan amal dan pengadilan Tuhan.

Ikhtisar Lengkap   
Penulis: Imam Al-Ghazali
Editor: Mathori Al Wustho

Penerbit: Marja
ISBN: 9786026297556
Terbit: Januari 2004 , 154 Halaman

BUKU SERUPA










Ikhtisar

Imam al-Ghazali, sejak awal rupanya membaca gelagat zaman. Jauh hari Hujjatul Islam setidaknya melalui buku ini mengajak kita berziarah ke alam gaib, kehidupan di balik kehidupan kita. Mulai dari kehidupan ruh dari rahim, saat ruh keluar dari badan, beragam proses kematian, kehidupan di alam kubur, kedahsyatan akhir zaman, tiupan terompet Isrâfîl, kebangkitan manusia dari kuburnya, pertolongan (syafa‘at), di bawah penantian panjang, penimbangan amal dan pengadilan Tuhan.

Pendahuluan / Prolog

Pengantar Redaksi
Segala puji bagi Allah yang menciptakan alam semesta dan segala isisnya, menghidupkan yang mati dan mematiakan yang hidup, yang Mahahidup, Mahatinggi lagi Mahamulia.

Semoga shalawât Allah dilimpahkan kepada junjungan kita, Nabi Muhammad Saw, utusan Raja Yang Mahatahu, serta kepada keluarga dan para shahabatnya yang diistimewakan dengan limpahan kenikmatan di alam akhirat.

Percaya kepada yang gaib adalah salah satu rukun Iman bagi pengikut Nabi Muhammad Saw. Namanya saja gaib, sudah pasti tidak kita kenal. Akan tetapi bagi kita yang dianugerahi cahaya keimanan, meskipun mungkin amat kecil, sesuatu yang gaib itu sudah dapat kita rasakan keberadaannya. Misalnya, bermimpi ketika kita sedang tidur.

Kegemaran “menyaksikan” hal-hal yang gaib di masyarakat kita kini lagi ngetren. Baik di televisi, koran, majalah, maupun bukubuku bertema “misteri” atau “horor” setiap hari kita dapat menyaksikan betapa ia sudah menjadi semacam “menu psikologis seharihari” bagi peziarah modernitas seperti kita ini.

Imam al-Ghazali, sejak awal rupanya membaca gelagat zaman. Jauh hari Hujjatul Islam—setidaknya melalui buku ini— mengajak kita berziarah ke alam gaib, kehidupan di balik kehidupan kita. Mulai dari kehidupan ruh dari rahim, saat ruh keluar dari badan, beragam proses kematian, kehidupan di alam kubur, kedahsyatan akhir zaman, tiupan terompet Isrâfîl, kebangkitan manusia dari kuburnya, pertolongan (syafa‘at), di bawah penantian panjang, penimbangan amal dan pengadilan Tuhan.

Melalui wisata spiritual bimbingan Imam al-Ghazali kita bisa “berkunjung” ke alam barzah, alam malakât, alam jabarût, Padang Mahsyar, tempat-tempat khusus bagi manusia khusus, dan bahkan “berwisata” ke banyak lapis langit, bahkan ke langit paling tinggi, Sidratul Muntahâ.

Tujuan dari wisata ruhani demikian tak lain tak bukan agar keimanan kita bertambah. Dus dapat menghilangkan setidaknya mengurangi sifat angkuh dan sombong yang bersarang dalam diri kita masing-masing.

Daftar Isi

Sampul
Pengantar Redaksi
Daftar Isi
1. Setiap yang Bernyawa Pasti Mati
2. Ruh dalam Rahim
3. Saat Ruh Keluar dari Badan
4. Kematian Pendurhaka
5. Siksa Kubur
6. Perlakuan terhadap Mayit
7. Ziarah Kubur
8. Keadaan Penghuni Kubur
9. Kedahsyatan Kiamat
10. Berdiri di Antara Dua Tiupan
11. Keadaan Saat Bangkit dari Kubur
12. Meminta Syafa‘at Kepada Para Nabi
13. Syafaat Nabi Muhammad Saw
14. Keadaan di Tempat Penantian
15. Penghisaban Amal Perbuatan
16. Pengadilan Allah
Glosarium