Tampilkan di aplikasi

Buku Media Sains Indonesia hanya dapat dibaca di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.

Manajemen Sumber Daya Manusia Dalam Organisasi

1 Pembaca
Rp 110.000 41%
Rp 65.000

Patungan hingga 5 orang pembaca
Hemat beli buku bersama 2 atau dengan 4 teman lainnya. Pelajari pembelian patungan disini

3 Pembaca
Rp 195.000 13%
Rp 56.333 /orang
Rp 169.000

5 Pembaca
Rp 325.000 20%
Rp 52.000 /orang
Rp 260.000

Pembelian grup
Pembelian buku digital dilayani oleh penerbit untuk mendapatkan harga khusus.
Hubungi penerbit

Perpustakaan
Buku ini dapat dibeli sebagai koleksi perpustakaan digital. myedisi library

Buku ini adalah panduan komprehensif tentang Manajemen Sumber Daya Manusia (MSDM) yang terdiri dari lima belas bab. Mulai dari pengenalan MSDM hingga manajemen hubungan industrial, setiap bab membahas aspek penting dalam pengelolaan SDM. Termasuk di dalamnya adalah konsep dasar organisasi, seleksi pegawai, analisis jabatan, pelatihan, kepuasan kerja, penilaian prestasi, sistem kompensasi, motivasi, komunikasi, kepemimpinan, pemberdayaan SDM, manajemen K3, dan sistem PHK. Buku ini menjadi panduan lengkap bagi profesional HR dan mahasiswa yang ingin memahami dan menerapkan praktik terbaik dalam MSDM.

Ikhtisar Lengkap   
Penulis: Fitri Rezeki / Muhammad Yusup / Haslinah / Endah Andriani Pratiwi / Afrizal / Ansori / Sumarni / Nurjaya Gani Daud / Aditya Wardhana / Indira Basalamah / Nadya Puspita Adriana / Jeffrit Kalprianus Ismail / Mastiur Napitupulu / Irianti / Nuraini Rasyid
Editor: Harini Fajar Ningrum

Penerbit: Media Sains Indonesia
ISBN: 9786233622929
Terbit: Desember 2021 , 296 Halaman










Ikhtisar

Buku ini adalah panduan komprehensif tentang Manajemen Sumber Daya Manusia (MSDM) yang terdiri dari lima belas bab. Mulai dari pengenalan MSDM hingga manajemen hubungan industrial, setiap bab membahas aspek penting dalam pengelolaan SDM. Termasuk di dalamnya adalah konsep dasar organisasi, seleksi pegawai, analisis jabatan, pelatihan, kepuasan kerja, penilaian prestasi, sistem kompensasi, motivasi, komunikasi, kepemimpinan, pemberdayaan SDM, manajemen K3, dan sistem PHK. Buku ini menjadi panduan lengkap bagi profesional HR dan mahasiswa yang ingin memahami dan menerapkan praktik terbaik dalam MSDM.

Pendahuluan / Prolog

Kata Pengantar
Puji syukur kehadirat Tuhan YME, karena atas limpahan ramah dan karunia-Nya, sehingga buku ini selesai disusun dan berhasil diterbitkan. Kehadiran Buku Manajemen Sumber Daya Manusia dalam Organisasi ini disusun oleh para akademisi dan praktisi dalam bentuk buku kolaborasi. Walaupun masih jauh dari kesempurnaan, tetapi kami mengharapkan buku ini dapat menjadi referensi atau bahan bacaan dalam menambah khasanah keilmuan khususnya mengenai ilmu Manajemen Sumber Daya Manusia.

Sistematika penulisan buku ini diuraikan dalam lima belas bab yang memuat tentang Mengenal MSDM, Konsep Dasar Organisasi, Seleksi dan Penentuan Calon Pegawai, Analisa Jabatan, Pelatihan dan Pengembangan Sumberdaya Manusia, Kepuasan Kerja, Penilaian Prestasi Kerja, Sistem Kompensasi, Motivasi Kerja, Komunikasi, Kepemimpinan, Pemberdayaan SDM, Manajemen K3, Sistem PHK, dan bab terakhir yaitu mengenai Manajemen Hubungan Industrial.

Ucapan terima kasih yang tak terhingga kepada seluruh pihak yang telah memberikan kontribusi dalam seluruh rangkaian penyusunan sampai penerbitan buku ini.

Secara khusus, terima kasih kepada Media Sains Indonesia sebagai inisiator book chapter ini. Buku ini tentunya masih banyak kekurangan dan keterbatasan, saran dari pembaca sekalian sangat berarti demi perbaikan karya selanjutnya. Akhir kata, semoga buku ini bermanfaat bagi para pembaca

Penulis

Fitri Rezeki - Dilahirkan di Tuban, Jawa Timur pada tanggal 05 Februari 1983 dari pasangan Ony Sarmany dan Soekinem Ashari. Penulis merupakan anak kedua dari dua bersaudara. Penulis saat ini sudah memiliki 2 putri dari pasangan Ade Rizky Oktavian. Penulis menyelesaikan studi S1 dan S2 di Universitas Negeri Semarang dan S3 di Universitas Negeri Jakarta. Beberapa Riwayat pekerjaan yang pernah digeluti yaitu menjadi guru di SMA Negeri 4 Semarang; MTs Ma’Arif Wonosobo (2005-2006), Sanggar Kegiatan Belajar Kota Semarang (2006-2013), SMA St Yakobus Kelapa Gading Jakarta (2014-2015), Dosen di STIE AKA Semarang (2017) dan sejak tahun 2019 menjadi dosen tetap di Universitas pelita Bangsa. Selain berkiprah sebagai pengajar, peneliti dan juga pernah aktif menjadi anggota tim pelaksana program pengembangan kompetensi pedagogik guru, yang merupakan salah satu program dalam Corporate Social Responsibility dari PT. Astra International di bidang Pendidikan (2015-2017). Beberapa karya ilmiah yang merupakan hasi-hasil penelitian yang dibuat oleh penulis telah dimuat dalam jurnal nasional dan internasional. Di samping kegiatan dalam bidang pendidikan dan menjadi dosen, penulis juga sebagai pelaku bisnis yang dimiliki di beberapa kabupaten dan kota di Provinsi Jawa Tengah.


Muhammad Yusup - Lahir di Desa Kaliwader Kecamatan Bener Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah pada tanggal 15 Pebruari 1986. Putra kedua dari Bapak Kodim dan Ibu Samsuliyah dari tiga bersaudara. Suami dari Ibu Indrayani, S.Pd.I. Ayah dari dua orang putri bernama Suci Washilatul Hurroh dan Arsyila Farhana Maulida.

Memperoleh Gelar Doktor bidang Manajemen Pendidikan Islam pada Universitas Islam Negeri STS Jambi pada tahun 2019, Gelar Magister Pendidikan (M.Pd) dari Institut Agama Islam Negeri Sultan Taha Saifuddin Jambi pada tahun 2015, Sarjana pada STIT Muara Bulian diperoleh pada tahun 2010, Diploma II Ahli Madya (A.Ma) diperoleh pada tahun 2006 di STIT Muara Bulian, ijazah SMA di SMA Negeri 3 Batanghari pada tahun 2003, Sekolah Menengah Pertama pada tahun 2000 di SLTPN 1 Pauh Kabupaten Sarolangun dan memperoleh ijazah SD pada tahun 1997 di SDN 238/VI Desa Semaran Kecamatan Pauh Kabupaten Sarolangun.

Aktif sebagai dosen tetap Institut Agama Islam Nusantara Batanghari pada Prodi Manajemen Pendidikan Islam. Selain sebagai penulis buku aktif diberbagai bidang kajian ilmu saah satunya sebagai Reviuwer Jurnal Al Islah Bengkalis dan aktif menulis artikel pada jurnal – jurnal ilmiah lainnya. Selain itu aktif juga sebagai narasumber diberbagai bidang kajian pendidikan yang diselenggarakan oleh lembaga baik didalam maupun diluar Provinsi Jambi.


Haslinah - Penulis berhasil menyelesaikan studi S1 pada prodi Kesehatan Masyarakat STIK Tamalatea Tahun 2000, Pada tahun 2008, penulis menyelesaikan studi S2 Departement Administrasi dan kebijakan Kesehatan Fakultas Kesehatan Masyarakat di Universitas Hasanuddin dan Pada tahu 2019 penulis menyelesaikan studi S3 Fakultas Kesehatan Masyarakat program Doktoral Universitas Hasanuddin. Penulis mengajar mata kuliah Administrasi dan Kebijakan Kesehatan di Universitas Aufa Royhan Kota padangsidempuang. Dan untuk mendukung efektivitas perkuliahan, maka penulis ikut serta dalam penyusunan buku ini. Selain itu, penulis pun aktif dalam penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Beberapa penelitian yang telah dilakukan didanai oleh Kemenristek DIKTI dan LPDP. Penulis juga aktif dalam kegiatan ilmiah prosiding, publikasi jurnal nasional terakreditasi dan internasional. Buku ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi mahasiswa dan pendidik.
Endah Andriani Pratiwi - Ketertarikan penulis terhadap Sumber Daya Manusia dimulai pada tahun 1998 silam. Berawal dari penulis memilih untuk masuk ke FAKULTAS PSIKOLOGI UNIVERSITAS ISLAM BANDUNG (UNISBA) dan berhasil lulus pada tahun 2003. Setahun kemudian penulis melanjutkan pendidikan ke MAGISTER PROFESI PSIKOLOGI dengan MAJORING PSIKOLOGI INDUSTRI DAN ORGANISASI di UNIVERSITAS PADJADJARAN (UNPAD) dan lulus pada tahun 2008. Saat ini penulis sedang menempuh Pendidikan PROGRAM DOKTORAL di FAKULTAS PSIKOLOGI dengan mengambil kajian PSIKOLOGI INDUSTRI DAN ORGANISASI di UNIVERSITAS PADJADJARAN (UNPAD).

Penulis memiliki kepakaran dibidang Psikologi Industri dan Organisasi, Psikologi Personel, Rekrutment dan Seleksi serta Assessment Center dan Konseling. Untuk mewujudkan karir sebagai dosen profesional, penulis pun aktif sebagai peneliti dibidang Psikologi Industri dan Organisasi serta kepakarannya yang lain. Beberapa penelitian yang telah dilakukan didanai oleh internal perguruan tinggi, Himpunan dan mandiri. Selain peneliti, penulis juga aktif melakukan pengabdian masyarakat serta melaksanakan kegiatan sebagai praktisi di berbagai instansi pemerintahan, BUMN dan swasta. Disamping itu penulis juga aktif menulis buku dengan harapan dapat mengembangkan kemampuan para generasi muda dan mendukung Indonesia menjadi bangsa yang besar.


Ansori - Kelahiran Dusun Olak, 05 Mei 1981, merupakan anak pertama dari lima bersaudara, penulis merupakan suku melayu Jambi berkebangsaan Indonesia dan beragama Islam. Penulis tinggal di Desa Olak Kecamatan Muara Bulian Kabupaten Batanghari Provinsi Jambi. Penulis menyelesaikan pendidikan di Sekolah Dasar Negeri 185/1 Desa Olak Tahun 1994 dan kemudian melanjutkan pendidikan tingkat SLTP (Pondok Pesantren Zulhijjah dan Darussyafi’iyah 2001) dan SLTA (Madrasah Aliyah Pondok Pesantren Nurul Jadid 2003). kemudian melanjutkan kuliah Program Diploma Dua Guru Agama 2003. Program Sarjana Strata Satu (S.1) Prodi Pendidikan Agama Islam dan selesai pada tahun 2008 kedunya pada STIT Muara Bulian, selanjutnya pada tahun 2009 melanjutkan kejenjang Magister Strata Dua (S.2) Prodi Manajemen Pendidikan Islam (MPI) selesai tahun 2011 pada IAIN STS Jambi. Program doktoral S3 pada UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi 2013 dan lulus pada tahun 2017.

Penulis juga aktif menulis buku, jurnal, menjadi nara sumber, dll dengan harapan dapat memberikan sumbangan pemikiran dan kontribusi positif bagi semua orang/masyarakat.


Sumarni - Ketertarikan penulis terhadap ilmu Manajemen dimulai pada tahun 2007 silam. Hal tersebut membuat penulis memilih untuk masuk ke Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi dengan memilih Jurusan Manajemen Keuangan dan Perbankan dan berhasil menyelesaikan studi S1 di prodi Manajemen STIEM Bongaya pada tahun 2002. Dua tahun kemudian setelah bergabung pada Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Wira Bhakti pada tahun 2005 sebagai dosen tetap, penulis ditugaskan untuk melanjutkan kuliah ke jenjang strata dua (S2) pada tahun 2008 di Universitas Hasanuddin Makassar selesai pada tahun 2010. Saat ini penulis dalam proses penyelesaian studi pada jenjang Doktoral (S3) di Universitas Brawijaya Fakultas Ekonomi dan Bisnis Jurusan Manajemen. Beberapa penelitian tentang Manajemen Sumber Daya Manusia telah dilakukan dan diterbitkan pada jurnal nasional dan jurnal international bereputasi salah satunya yang diterbitan di International Journal of Innovation Creativity and change yang berjudul The effect of human resource management: Strategy and culture, toward performance though innovation.Volume 14, Issue 1, 2020.


Nurjaya Gani Daud - Tertarik di bidang Psikologi khususnya klinis. Ketertarikan di bidang psikologi klinis berkembang ketika mulai bekerja sebagai dosen dan mulai tertarik di bidang keluarga perkawinan dan remaja.

Tahun 2010 Mengambil kuliah Jurusan S-1 Psikologi Universitas Muhammadiyah Surakarta dan lulus pada tahun 2014. Pada tahun 2015 melanjutkan studi S-2 Magister Psikologi di Universitas Muhammadiyah Surakarta dan lulus tahun 2019.

Setelah lulus pada bulan juni 2019 bekerja sebagai dosen lepas di Stikes Kusuma Husada Surakarta, dan pada tahun 2020 bekerja sebagai Dosen di Universitas Kusuma Husada Surakarta. Di tahun yang sama bekerja sebagai Freelance di CV. Smart Solindo Consultama yang bergerak di bidang Konsultan Agen untuk proses Assesment, Recrutmen dan Selection, serta Psychotest. Lalu di tahun 2021 dikontrak sampai tahun 2024 sebagai Konsultan Keluarga dan Perkawinan di Paroki Santo Aloysious Surakarta.

Di tahun 2021 penulis juga aktif menjadi Volunteer di Komunitas Psikologi yaitu komunitas “Tabu” yang bergerak di bidang Psikologi dan Seksualitas, menjadi bagian dari divisi People Development, Engagement, & Organization Branding Staff.
Aditya Wardhana - Penulis merupakan dosen tetap Universitas Telkom. Penulis menyelesaikan studi Sarjana Ekonomi (SE) di Universitas Padjadjaran pada tahun 1997 sebagai wisudawan terbaik. Kemudian, menyelesaikan studi Magister Sains (MSi) di Universitas Padjadjaran tahun 2003 dan Magister Manajemen (MM) di Universitas Pasundan tahun 2012 sebagai wisudawan terbaik. Saat ini penulis sedang melanjutkan studi Doktor Ilmu Manajemen di prodi Manajemen Universitas Pasundan. Penulis memiliki kepakaran di bidang manajemen sumber daya manusia, manajemen pemasaran, dan manajemen strategik. Penulis memiliki pengalaman praktisi di Citibank dan di PT Perusahaan Gas Negara Tbk dan meraih predikat the best employee serta sebagai konsultan di beberapa BUMN seperti Surveyor Indonesia, Badan Klasifikasi Kapal Indonesia, Pertamina, BNI 46, PTPN VIII, Biofarma, Kementerian Koordinator Perekonomian RI dan Kementerian Perhubungan. Penulis juga aktif melakukan berbagai penelitian terindeks Scopus dan Sinta dan telah menulis lebih dari 250 buku dalam bidang bisnis. Penulis mendapatkan penghargaan sebagai dosen dengan kinerja penelitian terbaik tahun 2022 dari LLDIKTI Wilayah 4 Jawa Barat dan memiliki Sertifikasi Penulis Buku Non-Fiksi dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) RI.
Indira Basalamah - Menjelajahi ilmu dari berbagai sisi patut ditelusuri sebagai bekal di dunia dan kelak di akhirat. Seperti yang dikatakan oleh Imam Syafi’I “Siapa yang menghendaki kehidupan dunia, maka harus disertai dengan ilmu, dan siapa yang menghendaki kehidupan akhirat, juga harus dengan ilmu.”

Perjalanan studi hingga tahap Doktoral menjadikan diri untuk terus berkarya dengan mengamati fenomena yang terjadi saat ini. Fokus penulisan kali ini terhadap perilaku dan etika yang harus dimiliki oleh pelaku bisnis yang harus beradaptasi dengan dinamika IPTEKS. Mendatang, masih terdapat fenomena yang menjadi ketertarikan peneliti untuk melakukan penelitian terutama tentang perilaku dan beretika humanis di era revolusi Eksponensial.


Nadya Puspita Adriana - Tertarik di bidang Psikologi khususnya klinis. Ketertarikan di bidang psikologi klinis berkembang ketika mulai bekerja sebagai dosen dan mulai tertarik di bidang keluarga perkawinan dan remaja.

Tahun 2010 Mengambil kuliah Jurusan S-1 Psikologi Universitas Muhammadiyah Surakarta dan lulus pada tahun 2014. Pada tahun 2015 melanjutkan studi S-2 Magister Psikologi di Universitas Muhammadiyah Surakarta dan lulus tahun 2019.

Setelah lulus pada bulan juni 2019 bekerja sebagai dosen lepas di Stikes Kusuma Husada Surakarta, dan pada tahun 2020 bekerja sebagai Dosen di Universitas Kusuma Husada Surakarta. Di tahun yang sama bekerja sebagai Freelance di CV. Smart Solindo Consultama yang bergerak di bidang Konsultan Agen untuk proses Assesment, Recrutmen dan Selection, serta Psychotest. Lalu di tahun 2021 dikontrak sampai tahun 2024 sebagai Konsultan Keluarga dan Perkawinan di Paroki Santo Aloysious Surakarta.

Di tahun 2021 penulis juga aktif menjadi Volunteer di Komunitas Psikologi yaitu komunitas “Tabu” yang bergerak di bidang Psikologi dan Seksualitas, menjadi bagian dari divisi People Development, Engagement, & Organization Branding Staff.


Jeffrit Kalprianus Ismail - Lahir di Kupang NTT, tepatnya kampong Oli’o 03 Desember 1978. Tamat S1 Teologi (2003) & S2 PAK (2008) di STT Injili Arastamar (SETIA) Jakarta. Tahun 2014 – 2016 studi lanjut S3 Teologi di STT SETIA Jakarta, lalu 2016 mutasi ke STT Ekumene Jakarta dan tamat S3 Teologi Konsentrasi Biblika 2018.Tahun 2003 - 2014 ditugaskan sebagai Surveyor PATMOS Jakarta dalam pelayanan sosial Kristen di berbagai pedesaan dan pedalaman Indonesia. Periode 2012 – 2014 ditugaskan sebagai Kaprodi S1 PAK di STT Arastamar Wamena, Periode 2014-2018 sebagai Direktur Pascasarjana STT Arastamar Wamena. Bulan Juli 2013 – Januari 2014 bersama tim Arastamar NTT merintis dan menjabat sebagai Ketua Pelaksana Tugas STAK Arastamar Soe (STAKAS). Pada tahun 2014 bersama tim Arastamar Papua merintis STAK Arastamar Grimenawa Jayapura dan menetap melayani sebagai Pimpinan hingga sekarang. Tahun 2015 mengakusisi dan memimpin persekolahan SMTK Firdaus Jayapura hingga sekarang. Periode 2017 – 2022 bertugas sebagai Ketua Koordinator Wilayah Papua & Papua Barat Perkumpulan Dosen dan Perguruan Tinggi Keagamaan Kristen Indonesia (PDPTKI).


Mastiur Napitupulu - Penulis memulai perkuliahan di bidang kesehatan, pada tahun 1998 menjadi alumni di fakultas non gelar kesehatan universitas darma agung, bekerja selama 4 tahun meneruskan S1 kesehatan masyarakat di Universitas Sumatera Utara. Kuliah nyambi bekerja di rumah sakit sampai menyelesaikan sarjana kesehatan masyarakt jurusan Administrasi kebijakan kesehatan pada tahun 2001. Penulis berhenti bekerja di rumah sakit dan melanjutkan bekerja sebagai dosen. Keluarnya peraturan kemenristek dikti bahwasanya standart minimal pendidikan seorang dosen adalah satu tingkat di atas mahasiswa didikan, diberlakukan tahun 2014, penulis melanjutkan kuliah pasca sarjana di kesehatan masyarakat jurusan administrasi rumah sakit di universitas sumatera utara tahun 2010 dan menjadi alumni di tahun 2012. Sampai saat ini bekerja sebagai dosen di istitusi bidang kesehatan. Penulis memiliki kepakaran di bidang kesehatan, sebagai seorang dosen penulis berkewajiban memenuhi tri darma perguruan tinggi yaitu mengajar, meneliti dan pengabdian masyarakat. Penulis juga melakukan kewajiban tambahan seperti menulis modul, bahan ajar, buku serta mengikuti event ataupun pertemuan-pertemuan yang berdampak pengkayaan ilmu dan pemenuhan KUM fungsional seorang dosen dengan harapan ikut berdampak, berkontribusi positif bagi bangsa dan negara yang tercinta ini.


Irianti - Penulis adalah alumni S1 dari Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan (IKIP) Makassar sekarang UNM pada Program Studi Administrasi Pendidikan lulus Tahun 1994, penulis melanjutkan studi Program Pascasarjana Magister Manajemen pada Universitas Patria Arhta Makassar dan menyelesaian studi pada tahun 2002, penulis kemudian melanjutkan pendidikan ke jenjang Doktoral dan saat ini sementara menempuh pendidikan pada Program Doktor Ilmu Ekonomi Universitas Tujuh Belas Agustus (UNTAG) Surabaya.

Penulis adalah Dosen Tetap Yayasan pada STIE Wira Bhakti Makassar, untuk mewujudkan karir sebagai dosen professional, penulis aktif sebagai peneliti dibidang Ekonomi dan Manajemen. Selain itu sejak tahun 2007 penulis juga aktif sebagai ketua Yayasan pada lembaga sosial kemasyarakatan sebagai wujud pengabdian kepada masyarakat.
Nuraini Rasyid - Penulis merupakan Dosen aktif di salah satu perguruan tinggi swasta sejak tahun 2003 dengan keahlian di bidang Manajemen. Penulis menyelesaikan strata 1 di Universitas Muslim Indonesia dengan mengambil jurusan Teknik dan Manajemen Industri pada tahun 1989 dan berhasil lulus pada tahun 1995. Penulis kemudian melanjutkan pendidikan magister di Universitas Muslim Indonesia jurusan Manajemen sumber daya manusia dan berhasil lulus tahun 2000, kemudian melanjutkan pendidikan Doktor di Universitas yang sama dengan mengambil jurusan Manajemen Sumber Daya Manusia. Penulis saat ini selain aktif menjadi dosen, penulis pun aktif sebagai peneliti. Penulis juga aktif menulis buku dengan tujuan berkontribusi untuk Bangsa dan Negara serta berkontriusi dalam mengembangkan ilmu pengetahuan terkhusus di bidang ilmu manajemen. Penulis berharap setiap tulisan yang dibuat dapat memberi dampak positif terhadap masyarakat terkhusus untuk para pemegang peranan dalam hubungan industrial.


Editor

Harini Fajar Ningrum - Penulis melanjutkan pendidikan tinggi S1 dan S2 pada Universitas Pendidikan Indonesia – Bandung yang keduanya berfokus pada spesialisasi Manajemen SDM. Penulis merupakan akademisi / dosen di Indonesia. Penulis aktif menjadi peneliti dan mempublikasikan berbagai karya tulis ilmiah dalam bidang kajian Ilmu Manajemen. Saat ini, penulis juga tersertifikasi oleh BNSP sebagai penyunting naskah, dan aktif menjadi editor pada berbagai jurnal dan buku.

Daftar Isi

Cover Depan
Kata Pengantar
Daftar Isi
Bab 1. Mengenal MSDM
     Pendahuluan
     Definisi Manajemen Sumber Daya Manusia (MSDM)
     Peranan dan Fungsi Manajemen Sumber Daya Manusia
     Komponen Manajemen Sumber Daya Manusia (MSDM)
     Ruang Lingkup Manajemen Sumber Daya Manusia
     Fungsi Sumber Daya Manusia (MSDM)
     Penutup
Bab 2. Konsep Dasar Organisasi
     Pengertian Organisasi
     Unsur Pembentuk Organisasi
     Manajemen dalam Organisasi
     Kepemimpinan dalam Organisasi
     Komunikasi dalam Organisasi
     Administrasi dalam Sebuah Organisasi
     Pengambilan Keputusan dalam Organisasi
Bab 3. Seleksi dan Penentuan Calon Pegawai
     Seleksi Kerja
     Penempatan
Bab 4. Analisa Jabatan
     Latar Belakang Analisa Jabatan
     Tujuan Analisa Jabatan
     Job Description
     Job Spesification
     Metode Analisa Jabatan
Bab 5. Pelatihan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia
     Pengertian Pelatihan dan Pengembangan
     Persamaan dan Perbedaan Pelatihan dan
     Tujuan dan Manfaat Pelatihan dan Pengembangan
     Tahapan Pelatihan dan Pengembangan
     Teknik-Teknik Pelatihan dan Pengembangan
     Syarat-Syarat Pelatih dalam Pengembangan
     Kendala-Kendala Pelatihan dan Pengembangan
Bab 6. Kepuasan Kerja
     Pengantar
     Konsep Dasar dan Definisi Kepuasan Kerja
     Teori Kepuasan Kerja
     Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Kepuasan Kerja
     Pengukuran Kepuasan Kerja
Bab 7. Penillain Prestasi Kerja
     Pengantar
     Teori Penilaian Prestasi Kerja
     Tujuan dan Prinsip Penilaian Prestasi Kerja
     Ruang Lingkup Penilaian Prestasi Kerja
     Penilaian Kinerja pada Pekerjaan Berbasis Internet
     Dilema Penilaian Prestasi Kerja Work From Home
Bab 8. Sistem Kompensasi
     Pengertian Kompensasi
     Tujuan Kompensasi
     Peran Bagian Personalia
     Sistem Imbalan yang Efektif
     Komponen Kompensasi
     Tantangan Kompensasi
     .
     Strategi Kompensasi
Bab 9. Motivasi Kerja
     Pengertian Motivasi
     Pentingnya Motivasi Kerja Karyawan Bagi Organisasi
     Teori-Teori Motivasi
Bab 10. Kominikasi
     Pendahuluan
     Pengertian Komunikasi
     Komunikasi Organisasi
     Fungsi Komunikasi
     Arah Aliran Informasi
     Komunikasi Informal
     Komunikasi Efektif
     Hambatan dalam Komunikasi
Bab 11. Kepemimpinan
     Definisi Kepemimpinan
     Teori Kepemimpinan
     Etika Kepemimpinan
     Fungsi Kepemimpinan dalam Organisasi
Bab 12. Pemberdayaan SDM
     Apa itu Pemberdayaan SDM?
     Tujuan Pemberdayaan SDM
     Contoh Strategi Pemberdayaan SDM
Bab 13. Menajemen Kesehatan dan Keselamatan Kerja(K3)
     Pengertian
     Penerapan K3
     Karakteristik Individu
     Perilaku Tidak Aman
     Jenis-Jenis Perilaku Tidak Aman
     Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Perilaku
     Hubungan Karakteristik Dengan Perilaku Tidak Aman
Bab 14. Sistem Pemutusan Hubungan (PHK) pada Masa Pandemi Covid 19
     Pengantar
     Pengertian Pemutusan Hubungan Kerja (PHK)
     Alasan Pemutusan Hubungan Kerja (PHK)
     Prosedur Pemutusan Hubungan Kerja (PHK)
Bab 15. Manajemen Hubungan Industrial
     Pengertian Hubungan Industrial
     Aspek Hubungan Industrial
     Teori Hubungan Industrial
     Pendekatan Hubungan Industrial
     Isu Dalam Hubungan Industrial
Cover Belakang