Tampilkan di aplikasi

Buku UGM Press hanya dapat dibaca di aplikasi myedisi reader pada Android smartphone, tablet, iPhone dan iPad.

Teori Permainan dan Aplikasinya

1 Pembaca
Rp 72.000

Patungan hingga 5 orang pembaca
Hemat beli buku bersama 2 atau dengan 4 teman lainnya. Pelajari pembelian patungan disini

3 Pembaca
Rp 216.000 13%
Rp 62.400 /orang
Rp 187.200

5 Pembaca
Rp 360.000 20%
Rp 57.600 /orang
Rp 288.000

Pembelian grup
Pembelian buku digital dilayani oleh penerbit untuk mendapatkan harga khusus.
Hubungi penerbit

Perpustakaan
Buku ini dapat dibeli sebagai koleksi perpustakaan digital. myedisi library

Teori permainan dibedakan menjadi dua jenis, yaitu non-kooperatif dan kooperatif. Pada permainan non-kooperatif, para pemain tidak ada kerja sama, bahkan sering terjadi tidak saling mengenal satu sama lain. Pada skenario permainan kooperatif, para pemain boleh bekerja sama dan berembuk untuk menentukan keputusan yang terbaik bagi mereka. Karena dalam permainan keputusan pemain satu akan berpengaruh terhadap hasil yang diperoleh oleh pemain lain, sedang dalam permainan terdapat konflik, maka dalam mengambil keputusan terbaik seorang pemain harus mempertimbangkan langkah pemain lain.

Teori permainan selain dikenal sebagai cabang dari ilmu matematika juga sangat luas aplikasinya dalam ilmu ekonomi. Dalam perkembangannya terkini, teori permainan juga diaplikasikan pada masalah teknik, biologi, dan sebagainya. Khusus untuk permainan kooperatif juga sangat berkembang aplikasinya untuk masalah koordinasi.

Dalam buku ini teori-teori yang diberikan dilengkapi dengan contoh-contoh aplikasi pada masalah-masalah sehari-hari yang sederhana. Penjelasan dan contoh ilustrasi diharapkan semakin memudahkan pembaca dalam memahami konsep-konsep dan metode-metode pada permainan non-kooperatif dan kooperatif.

Ikhtisar Lengkap   
Penulis: Salmah

Penerbit: UGM Press
ISBN: 9786233591157
Terbit: Maret 2023 , 192 Halaman

BUKU SERUPA










Ikhtisar

Teori permainan dibedakan menjadi dua jenis, yaitu non-kooperatif dan kooperatif. Pada permainan non-kooperatif, para pemain tidak ada kerja sama, bahkan sering terjadi tidak saling mengenal satu sama lain. Pada skenario permainan kooperatif, para pemain boleh bekerja sama dan berembuk untuk menentukan keputusan yang terbaik bagi mereka. Karena dalam permainan keputusan pemain satu akan berpengaruh terhadap hasil yang diperoleh oleh pemain lain, sedang dalam permainan terdapat konflik, maka dalam mengambil keputusan terbaik seorang pemain harus mempertimbangkan langkah pemain lain.

Teori permainan selain dikenal sebagai cabang dari ilmu matematika juga sangat luas aplikasinya dalam ilmu ekonomi. Dalam perkembangannya terkini, teori permainan juga diaplikasikan pada masalah teknik, biologi, dan sebagainya. Khusus untuk permainan kooperatif juga sangat berkembang aplikasinya untuk masalah koordinasi.

Dalam buku ini teori-teori yang diberikan dilengkapi dengan contoh-contoh aplikasi pada masalah-masalah sehari-hari yang sederhana. Penjelasan dan contoh ilustrasi diharapkan semakin memudahkan pembaca dalam memahami konsep-konsep dan metode-metode pada permainan non-kooperatif dan kooperatif.

Pendahuluan / Prolog

Prakata
Puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa penulis panjatkan atas terselesaikannya penulisan buku berjudul Teori Permainan. Buku ini merupakan penyempurnaan diktat mata kuliah Pengantar Teori Permainan yang diberikan kepada mahasiswa program studi S-1 Matematika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Gadjah Mada. Buku ini diharapkan dapat menjadi penunjang pembelajaran mata kuliah Teori Permainan yang terutama diberikan kepada mahasiswa jurusan Matematika dan Ekonomi serta jurusan lain pada program sarjana dan pascasarjana. Untuk menunjang proses pembelajaran, diperlukan penulisan buku yang dikembangkan berdasarkan referensi buku teks yang ada. Kepada semua pihak yang sudah membantu sampai terselesaikannya penulisan buku ini penulis menghaturkan terima kasih yang sebesar-besarnya.

Kepada Alana Sabila, secara khusus, penulis mengucapkan terima kasih karena telah membantu memberikan sebagian ilustrasi gambar dalam buku ini. Penulis mengucapkan terima kasih kepada keluarga, rekan-rekan sejawat, yang telah memberikan kesempatan, waktu, dan dorongan sehingga penulis dapat menyelesaikan penulisan buku ini. Semoga buku ini bermanfaat bagi khalayak yang mempelajari Teori Permainan dan praktisi yang menerapkan ilmu ini pada berbagai bidang keilmuan.

Yogyakarta, 30 April 2022
Penulis

Penulis

Salmah - Prof. Dr. Salmah, M.Si. menyelesaikan studi S-2 di Program Studi Matematika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Institut Teknologi Bandung, serta studi S-1 dan S-3 di Program Studi Matematika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Gadjah Mada. Sejak 1991, penulis menjadi staf pengajar di Departemen Matematika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Gadjah Mada. Jabatan guru besar matematika dicapai pada 2016. Penulis telah melakukan beberapa penelitian dan publikasi tentang teori kendali, permainan dinamis dan aplikasinya di berbagai bidang, seperti bidang aeronautika, bidang ekonomi, dan sebagainya. Mata kuliah Teori Sistem, Teori Kendali, dan Teori Permainan merupakan sebagian mata kuliah yang diampu penulis sampai saat ini.

Daftar Isi

Sampul
Prakata
Daftar Isi
Daftar Gambar
Daftar Tabel
Bab I Pendahuluan
     1.1  Unsur-Unsur Dalam Permainan
     1.2  Konflik Dalam Permainan
     1.3  Contoh-Contoh Masalah Permainan Sederhana
     1.4  Permainan Berjumlah Nol Dan Tak Berjumlah Nol
     1.5  Sejarah Singkat Teori Permainan
     1.6  Perkembangan Teori Permainan
          1.6.1 Permainan Kombinatorik
          1.6.2 Teori Permainan Dinamis
          1.6.3 Aplikasi Teori Permainan
Bab II Permainan Tanpa Kerja Sama Berjumlah Nol
     2.1  Contoh-Contoh Permainan Berjumlah Nol
     2.2  Strategi Terdominasi
     2.3  Strategi Murni
     2.4  Strategi Campuran
     2.5  Permainan Bujur Sangkar Latin
     2.6  Sifat Sederhana Matriks Permainan Berjumlah Nol
     2.7  Teorema Kesetimbangan
     2.8  Permainan Dengan Matriks Non-Singular
     2.9  Permainan Dengan Matriks Singular
Bab III Permainan Tanpa Kerja Sama  Tak Berjumlah Nol
     3.1  Contoh-Contoh Permainan Tak Berjumlah Nol
     3.2  Metode Dominasi Permainan Tak Berjumlah
     3.3  Strategi Campuran Permainan Tak Berjumlah Nol
Bab IV Permainan Kooperatif  Dua Pemain
     4.1  Permainan Kooperatif Dua Pemain TU Dan NTU
     4.2  Daerah Fisibel Permainan Kooperatif Dua Pemain TU Dan NTU
     4.3  Penyelesaian Optimal Pareto Untuk Permainan Kooperatif Dua Pemain TU Dan NTU
     4.4  Solusi Permainan TU
     4.5  Solusi Permainan NTU
Bab V Permainan Bentuk Koalisi
     5.1  Bentuk Koalisi
     5.2  Imputasi dan Core
     5.3  Nilai Shapley
Bab VI Aplikasi Teori Permainan  Dan Teori Lanjut
     6.1 Beberapa Aplikasi Permainan Non-Kooperatif
          6.1.1 Permainan Lokasi
          6.1.2 Permainan Dilema Dua Orang Pelancong
          6.1.3 Permainan Menarik Batu
     6.2  Beberapa Aplikasi Permainan Kooperatif
          6.2.1 Permainan Berbagi Biaya Taksi
          6.2.2 Permainan Berbagi Biaya Berbelanja
          6.2.3 Permainan Logistik
          6.2.4 Permainan Berbagi Biaya Membuat Saluran Air
     6.3  Permainan Lanjut
          6.3.1 Permainan Stackelberg
          6.3.2 Masalah Pernikahan Stabil (Stable Marriage Problem)
Lampiran
     A.1 Himpunan Konveks
          A.1.1 Closure Himpunan Konveks
     A.2  Koordinat Barycentric
     A.3  Nilai Eigen Matriks
Daftar Pustaka
Glosarium
Indeks
Biografi Penulis